UPTD BLK DISNAKER LAKSANAKAN PELATIHAN

Pelatihan berbasis kompetensi tahap pertama resmi dibuka hari ini Rabu 24 Maret 2020. Kegiatan tersebut berlangsung dari tanggal 24 Maret sampai dengan 28 April 2020 dan dikuti oleh 80 orang peserta yang telah lulus seleksi dari pendaftar sebanyak 358 orang. Adapun jenis kejuruan yg diberikan meliputi bidang keahlian Menjahit, Komputer, AC split dan Las Listrik dengan metoda pelatihan 30 % teori dan 70 % praktek. Mengingat masih dalam pandemi Covid -19 maka kegiatan pelatihan berlangsung secara daring, luring dan simulasi dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Kegiatan pelatihan berbasis kompetensi bersumber dari dana APBN dan APBD II Kabupaten Indramayu. Dalam pembukaan pelatihan tersebut, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Indramayu membacakan Sambutan tertulis Bupati Indramayu, Hj. Nina Agustina, SH. MH. C.R.A. antara lain disampaikan bahwa Pelatihan Kerja merupakan salah satu Program Peningkatan Keterampilan dan Produktivitas Tenaga Kerja sebagai upaya peningkatan kesempatan kerja bagi masyarakat Kabupaten Indramayu sehingga memiliki peluang memasuki Pasar Kerja dan Pengembangan Usaha”.
Dalam sambutan tertulisnya, Bupati berharap semoga hasil pelatihan ini dapat menjadi bekal untuk menuju kehidupan yang lebih baik, maju dan hebat sebagai mana Visi Indramayu “BERMARTABAT” ( Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur dan Hebat).